STIKES ‘Aisyiyah Yogyakarta (SAY) resmi beralih status menjadi UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA. Surat Keputusan (SK) Kemenristek Dikti No. 109/KPT/I/2016 diserahkan oleh Sekjend Kemenristek Dikti, Prof. Dr. Ainun Naim kepada Ketua Umum PP Muhammadiyah, Dr.Haedar Nashir,M.Si., saat pembukaan rapat Koordinasi Nasional Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah di hotel Santika Semarang, Jumat (11/3).
Menurut Pengurus PP ‘Aisyiyah, Shoimah Kastolani, 11 Maret 2016 penting untuk ‘Aisyiyah setalah 100 tahun ‘Aisyiyah berkiprah dan berkontribusi di persada Indonesia. Kini ‘Aisyiyah memiliki Universitas ‘Aisyiyah yang pertama. Sebagai Harakah Attanwir semoga ‘Aisyiyah terus memberikan pencerahan dan pencerdasan sebagai bhakti untuk bangsa menuju Indonesia berkemajuan, berdaulat, bermartabat dan berkeadilan.
Di Yogyakarta, Muhammadiyah mempunyai 3 Perguruan Tinggi dengan mutu pendidikan dan Akreditasi yang baik. Ketiga Perguruan Tinggi itu adalah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, dan Universitas ‘Aisyiyah.
One reply on “Logo Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta”
[…] Logo Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta […]