Categories
Tutorial, Manual, Tips dan Trik

Bagaimana mengubah gambar ke dalam PDF?

basit.adhi.prabowo
basit.adhi.prabowo

PDF merupakan format berkas yang umum digunakan untuk berkas yang diunggah di internet, seperti e-book, e-brosur, persyaratan registrasi dan sebagainya. Sebagian orang memilih gambar, misalnya JPG, sebagai format untuk menyimpan hasil pemindaian (scan) dokumen sehingga diperlukan perangkat lunak untuk mengkonversi gambar-gambar tersebut ke dalam yang ada pada berkas PDF. Namun, sebelum melakukan hal tersebut, pengguna diharapkan mengecilkan ukuran berkas gambar sebelum diubah ke dalam bentuk PDF, yaitu melalui langkah Bagaimana Cara Memperkecil Berkas Gambar?

Ini adalah kebalikan dari proses Bagaimana cara mengekstrak gambar dari berkas PDF? .

Mengubah Gambar ke dalam PDF di Linux (Ubuntu)

  1. Persiapan
    Install gscan2pdf dengan cara mengetikkan perintah sudo apt -get install gscan2pdf di terminal
  2. Proses
    1. Perkecilkan ukuran berkas gambar sebelum diubah ke dalam bentuk PDF, yaitu melalui langkah Bagaimana Cara Memperkecil Berkas Gambar?
    2. Buka gscan2pdf
    3. Apabila tidak ada alat pemindai (scanner) terhubung, maka akan muncul informasi mengenai hal tersebut.
      Pilih menu File > Open (ctrl + o atau alt + f + o) untuk membuka berkas gambar yang akan diubah ke bentuk PDF dan tekan tombol OK.
    4. Sebelum disimpan, pengguna dapat memanipulasi gambar yang ada pada:
      1. Menu tools, yaitu treshold (membuat tulisan hitam putih), negate (membalik warna), unsharp mask, crop (memotong sesuai keinginan), clean up (membersihkan/memotong pinggiran) dan OCR (mendapatkan teks).
      2. Menu konteks (klik kanan), yaitu rotasi
    5. PDF dapat disimpan dengan cara memilih menu File > Save (ctrl + s atau alt + f + s), kemudian pilih jenis PDF. Pengguna dapat menisikan informasi ke dalam kotak yang telah disediakan.
      1. Apabila pengguna memilih JPEG, maka pengguna dapat mencentang Downsample to dan mengubah resolusinya. Tentukan kualitasnya tetapi jangan kurang dari 75. Untuk mendapatkan ukuran berkas yang lebih kecil, pengguna dapat ‘bermain’ pada resolusinya, dimulai dari 150, kemudian diturunkan sampai menghasilkan ukuran berkas yang diinginkan, tetapi masih dapat dibaca/dilihat.
      2. Apabila pengguna memilih PNG, maka pengguna tidak perlu mencentang Downsample to.
    6. Tekan tombol Save, tentukan lokasi penyimpanan, beri nama berkas dan tekan Save.

Mengubah Gambar ke dalam PDF di Windows

  1. Persiapan
    1. Unduh aplikasi image to pdf converter free melalui alamat http://www.pdfarea.com/download/image-to-pdf-converter-free.exe
    2. Instal aplikasi image to pdf converter free di komputer
  2. Proses
    1. Perkecilkan ukuran berkas gambar sebelum diubah ke dalam bentuk PDF, yaitu melalui langkah Bagaimana Cara Memperkecil Berkas Gambar?
    2. Buka aplikasi image to pdf converter free
    3. Tekan tombol Add untuk untuk membuka berkas gambar yang akan diubah ke dalam bentuk PDF
    4. Klik tombol Convert

By basit

Biro Pengembangan Teknologi Dan Sistem Informasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.